Photobucket

18 Mei 2009

Warna Mencolok Kaya Antioksidan

BUAH dan sayur diketahui merupakan sumber antioksidan dan dianjurkan dikonsumsi setiap hari. Sebab, antioksidan diyakini bisa menangkal radikal bebas pencetus penuaan dini dan terbentuknya sel-sel kanker.
Ada beberapa buah yang diduga kaya oksidan. Manggis, salah satunya. Buah dengan nama latin Garicniia Mangostana itu kaya antioksidan, terutama di bagian buah dan kulitnya. Berdasar penelitian, manggis ditemukan bisa menghasilkan xanthone dari hasil isolasi kulit buah manggis.

Xanthone memperlihatkan aktivitas antiinflamasi dan antioksidan, sekaligus mencegah pertumbuhan sel kanker. Menurut yayuk Estuningsih, ahli gizi RSAL dr Ramelan Surabaya, kandungan antioksidan pada daging buah manggis tak berbeda dengan buah lain. “Sedangkan kulit manggis kan tidak bisa langsung dimakan. Harus diekstraksi dulu,” katanya. Persoalannya, tak bisa dijamin tak terjadi penurunan kadar antioksidan setelah kulit buah tersebut diekstraksi.
Karena itu, mengkonsumsi buah fresh dianggap lebih baik. Maksudnya, tidak melalui proses kimiawi ketika dikonsumsi. Menurut yayuk, kadar antioksidan biasanya tinggi pada buah dengan warna mencolok. Misalnya, tomat, stoberi, pepaya, semangka, kiwi, dan jeruk. Tomat, misalnya, kaya likopen yang berfungsi mencegah atau menghambat kanker. Likopen yang berperan menghambat kemunduran fisik dan mental sehingga seseorang tidak cepat pikun. “Lebih baik tomat dimasak dulu agar mudah diserap tubuh,” saran Yayuk.
Meski begitu, Yayuk menyarankan kita tak hanya mengkonsumsi satu jenis buah atau sayuran. Sebab, pada dasarnya, tak ada buah yang kandungan gizinya sempurna. Tak ada buah yang kaya antioksidan dan tak memiliki kekurangan. Yayuk memisalkan manggis. Buah itu memiliki indeks glikemik cukup tinggi, sehingga takdisarankan bagi penderita kencing manis. “Jika bukan penderita diabetes, tak masalah mengkonsumsi manggis,” katanya. Ada pula jenis jeruk, terutama yang digunakan untuk es jeruk yang dianjurkan tak dikonsumsi penderita diabetes.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Give Me Your Comment, No SPAM No JUNK: